Apakah teman barutino ada yang pernah melihat atau menggunakan sandal hotel yang bisa dilipat antara alas dan talinya? Mungkin sebagian jawab ya dan sebagian jawab belum karena secara umum atau kebanyakan sandal hotel sistem selop ( cara pakainya diselipkan )
Postingan kali ini saat dimintai tolong Bapak Dani dari Jombang yang terinspirasi untuk membuat sandal itu untuk dipasarkan di daerah sekitarnya. Idea awal saat Bapak Dani menginap disalah satu hotel di Surabaya tanpa sengaja hotel tersebut menyediakan sandal hotel lipat, setelah diamat-amati sandal ini kok aneh dan antik. Begitu tuturan Bapak Dani saat datang langsung di barutino.
Setelah ngobrol panjang tentang hal hal teknis pisau akhirnya minta dibuatkan dengan teknik pisau cuting karena hasilnya pasti lebih rapi dan presisi. Pemesanan minta ada 2 tipi yaitu untuk cowok dan cewek. Bedanya untuk cewek pada bagian tumitnya lebih langsing.
Berikut contoh sandal hotel yang dibawanya.
Setelah gambar dibolak-balik aku diminta memodifikasi dan merapikan dibeberapa titik agar lebih terlihat bagus. Selain ukur ukuran juga bentuk profilnya juga banyak dilakukan perubahan.
Berikut gambar dan ukuran asli serta setelah dilakukan beberapa perubahan :
Dari gambar diatas sudah bisa dibikin pisau cutingnya, hasilnya seperti gambar dibawah :
Teman teman yang ingin dibuatkan pisau seperti diatas atau dengan desain lain bisa hubungi kami, klik saja contact us
Kalau sudah ada pisau seperti ini mari kita lihat hasilnya, ini saya coba untuk spon dengan ketebalan 8 milimeter.