Cara mengelem insole sandal yang praktis, mudah dan cepat

Insole sandal adalah lapisan tipis dengan tebal sekitar 1,2 -3 milimeter yang berada paling atas menempel langsung dengan kulit kaki. Kalau istilah pengrajin di Sidoarjo namanya “Katokan

Pengeleman insole ini hampir semua dilakukan dengan cara manual menggunakan alat sederhana.

Alat yang digunakan cukup menggunakan potongan spon yang tidak terpakai atau bekas yang penting rata.

cara-pengeleman-sandal

Bagi yang belum tahu caranya pasti akan kebingunan, bagaimana cara mengelem lembaran tipis ini? tetapi setelah melihat langsung dengan cepat akan memahami

Pertama lembaran-lembaran insole ini ditumpuk kira kira 1-2 kodi ( 1 kodi 20 lembar )

Kenapa 1-2 kodi? karena setelah melakukan pengeleman sejumlah 2 kodi sama saja waktu yang dibutuhkan untuk menunggu lem sudah agak kering dan siap ditempelkan pada midsole. Efisiensi waktu sangat dibutuhkan dalam proses pengeleman ini.

ditumpuk-dulu-sebelum-dilem

mengelem-permukaan-sandal

Kenapa kok tidak menggunakan mesin lem saja? Kalau menggunakan mesin lem artinya kita harus siap produksi jalan terus setiap harinya selama minimal 12 jam.

Pada kenyatannya di tingkat pengrajin sandal pada umumnya proses pengeleman tidak dilakukan setiap hari.

Terkadang libur pengeleman selama 2 hari karena harus proses finishing dan penyerian nomor ( pengemasan sandal yang terdiri dari 5 pasang nomor ke dalam plastik )

Kalau tidak digunakan selama 2 hari mesin lem akan lengket. Selain alasan ini apabila mengunakan mesin lem berarti harus inventasi mesin lem yang lumayan mahal.

Dengan mengunakan cara ini sangat praktis, selain itu sangat mudah dilakukan dan tak kalah penting bisa cepat selesai kalau sudah terbiasa melakukan.

Atas beberapa alasan ini cara manual ini masih jadi andalan cara pembuatan sandal oleh pengrajin.

lem-dituangkan-dikit-dikit-sesuai-kebutuhan

satu-per-satu-permukaan-dilem-menggunakan-kuas-dari-potongan-spon

setelah-dilem-diangkat-yang-paling-atas

yang-sudah-dilem-diangkat-dan-di-angin-aginkan-sebentar

Insole sandal di lem mulai dari tumpukan paling atas, setelah itu dilanjutkan yang dibawahnya lalu ditata berjajar agar tidak saling lengket.

proses-ini-lebih-cepat-dan-hemat-dibanding-menggunakan-mesin-lem

proses-ini-membutuhkan-lem-kuning

proses-pengeleman-yang-manual-tp-cepat

Mudah ya teman-teman, Semoga bisa sangat membantu buat teman teman yang baru belajar membuat sandal.

Berikut cara menata insole yang baru saja di lem. Selesai proses lem ini dapat dilanjutkan proses selanjutnya :

Baca : ( Cara menempel lapisan karet bawah ke lapisan spon sandal )

diangin-anginkan-sebentar-agar-agak-kering

insole-yang-sudah-dilem-di-angin-anginkan